nasehat dari Syaikhina wa Murobbi ruhina Syekh Maimoen Zubair (mbah Mun)



1)  .Nasehat dari Syaikhina wa Murobbi ruhina Syekh Maimoen Zubair (mbah Mun)

1. Ojo kakehan suudzon mundak peteng ati lan rekoso urip (jangan sering buruk sangka biar hatimu tidak gelap dan tidak hidup sengsara)
2. Benci ojo nemen-nemen mundak nyanding (jangan terlalu benci nanti malah nempel)
3. Kudu wani ngetoke gagah senajan rasane kudu nangis (harus berani tampil kuat meski sebenarnya pengen nangis)
4. Aku seneng karo wong sing ora patio weruh donyo (aku suka dengan orang yang tidak begitu mengurusi harta dunia)
5. Yen duwe karep kok durung istitho'ah ojo dipikir nemen-nemen mundak cepet mati (kalau punya keinginan tapi kok belum mampu maka jangan terlalu dipikir supaya tidak cepat mati)
6. Santri yen wes muleh kudu wani istiqomah (santri kalau sudah pulang kampung dari tempat belajar/pondok pesantren harus berani istiqomah)

- Nak, kamu kalau jadi guru, dosen atau jadi kiyai kamu harus tetep usaha, harus punya usaha sampingan biar hati kamu nggak selalu mengharap pemberian ataupun bayaran orang lain, karena usaha yang dari hasil keringatmu sendiri itu barokah.




2)  Nasehat KH. Maimun Zubair Untuk Guru Menghadapi Siswa Yang Kurang Pandai- Sahabat Infosekolah87  selamat malam, sudah siapkah untuk aktifitas besuk pagi atau masih belum bisa tidur jika memikirkan Siswanya yang sulit untuk menerima pelajaran kita. Seorang guru sudah berupaya sekuat tenaga untuk bisa mentransfer ilmu kepada siswa, tetapi tidak semua siswa dapat menerima ilmu tersebut, pasti ada siswa yang sangat sulit untuk menerimanya. Sehingga kita rasanya mau memarahi anak tersebut karena tidak paham-paham dalam menerima pelajaran. Jika bapak atau Ibu guru mau marah harus ingat Nasehat KH. Maimun Zubair Untuk Guru Menghadapi Siswa Yang Kurang Pandai, biar kita bisa membimbing mereka.

Nasehat KH. Maimun Zubair Untuk Guru Menghadapi Siswa Yang Kurang Pandai adalah nasehat yang harus diketahui oleh setiap guru, karena ini adalah nasehat dari seorang Ulama’ besar Tidak hanya alim dan faqih, KH. Maimun Zubair juga terkenal dengan nasehat-nasehat yang bijak. Hampir semua aspek kehidupan tak lepas dari pandangan-pandangannya yang arif dan bijaksana, mulai dari persoalan sosial, politik, agama hingga pendidikan.
Ustad atau Guru sebagai bagian terpenting dalam pendidikan mendapat perhatian khusus dari Kyai Maimun. Berikut pesan beliau kepada para Guru yang patut direnungkan.

“Jadi guru itu tidak usah punya niat bikin pintar orang. Nantikamu hanya marah-marah ketika melihat muridmu tidakpintar. Ikhlasnya jadi hilang. Yang Penting niat menyampaikan
ilmu dan mendidik yang baik. Masalah muridmu kelak jadi
pintar atau tidak, serahkan kepada Allah. Didoakan saja terus
menerus agar muridnya mendapat hidayah.”
 


Selain yang telah dipesankan oleh Kyai Maimun, pesan bijak berikut juga patut direnungkan untuk para guru :

“Yang paling hebat bagi seorang Guru adalah mendidik, dan rekreasi yang paling indah adalah mengajar.Ketika melihat murid-murid yang menjengkelkan dan melelahkan, terkadang hati teruji kesabarannya, namun hadirkanlah gambaran bahwa diantara satu dari mereka kelak akan menarik tangan kita menuju surga”.


Selamat berjuang wahai para pahlawan ilmu. Semoga dari tanganmu akan lahir generasi tangguh, berilmu dan berakhlak. Amiin.

Comments

Popular posts from this blog

Profil Gus Wahid Ahbabul Musthofa

sejarah pondok pesantren bahrul 'ulum jombang